Yuvenil

Ketahui Apa Saja Makanan yg Baik Untuk Ibu Hamil!

Makanan yg baik untuk ibu hamil penting diketahui Bunda yang saat ini tengah hamil muda. Perlu kiranya memperhatikan asupan gizi yang akan membuat sehat janin di dalam perut. Karena masa-masa di dalam rahim adalah masa rawan yang mengawali langkah panjang janin menjadi seorang manusia kelak.

makanan-ibu-hamil-muda
makanan ibu hamil muda

Untuk bunda yang tengah hamil muda, perhatikan asupan makanan yang sehat berikut ini :

1. Buah yang Bagus untuk Ibu Hamil

buah-yang-bagus-untuk-ibu-hamil
buah yang bagus untuk ibu hamil

Ketika hamil, buah-buahan sangat bagus untuk dikonsumsi. Namun banyak Bunda yang sedang hamil tidak tahu buah yang bagus untuk ibu hamil. Beberapa yang bisa Bunda makan diantaranya:

  1. Alpukat. Mengandung folat, vitamin B, vitamin K, vitamin C, kalium dan magnesium. Alpukat cocok dibuat jus untuk ibu hamil trimester 1.
  2. Apel. Apel banyak mengandung vitamin C dan A. Selain itu merupakan antioksidan yang bagus untuk tubuh dan janin.
  3. Pisang. Sangat bagus karena dapat meminimalisir sembelit ketika hamil. Selain itu mengandung vitamin C.
  4. Mangga. Banyak mengandung vitamin A, vitamin C. Mangga juga dapat mengurangi mual.

Apapun buah-buahan segar yang mengandung vitamin C, A, D, B, K, merupakan makanan yg baik untuk ibu hamil. Semua dilakukan demi menunjang kesehatan si janin di rahim. Oleh karena itu, penting untuk terus mengkonsumsi buah segar.

2. Makanan Untuk Ibu Hamil Muda

Makanan untuk ibu hamil muda penting diperhatikan. Di masa kehamilan Bunda harus waspada terhadap beberapa hal, seperti soal makanan yg baik untuk ibu hamil sebab janin dalam kondisi yang masih sensitif. Wajar jika pada fase ini begitu krusial.

makanan-untuk-ibu-hamil-muda
Makanan untuk ibu hamil muda

Selain itu, umumnya para ibu di masa-masa ini akan drop. Drop nafsu makannya, labil kondisi emosionalnya dan juga menurunnya kondisi kesehatannya. Padahal, si janin di rahim perlu sebuah ketenangan emosional, menu gizi seimbang, juga energi ibu demi menjamin kelangsungannya hingga lahir.

Asupan gizi adalah yang terpenting dari itu semua. Ini karena, ia mampu memperbaiki komponen lainnya meliputi kondisi emosional dan kondisi fisik ibu. Di bawah ini adalah makanan bagi bumil :

  • Beras merah ataupun beras coklat. Mengapa beras merah? Karena pada karbohidrat beras merah, sangat cukup bagi kebutuhan ibu hamil. Juga pada beras merah kaya akan serat. Oleh karenanya cocok bagi ibu yang biasanya terkena sembelit di masa awal kehamilan.
  • Brokoli dan kacang merah. Pada keduanya terdapat sumber utama dari zat besi tipe non heme iron. Cocok untuk Bunda yang menderita yang menderita kekurangan darah di masa awal kehamilan.
Baca juga:  Bolehkah Ibu Hamil 8 Bulan Naik Pesawat? Pastikan di Sini

3. Makanan Sehat Ibu Hamil

makanan-sehat-ibu-hamil
Makanan sehat ibu hamil

Makanan sehat ibu hamil adalah yang mengandung zat besi.  Zat ini wajib dikonsumsi oleh perempuan saat hamil. Apabila kekurangan dalam memenuhinya, bisa-bisa akan menyebabkan si janin lahir dalam keadaan yang prematur. Rentan anemia dan berbagai infeksi adalah efek lanjutan jika semenjak di rahim si kecil kurang mendapat asupan dari zat penting ini.

Idealnya, kebutuhan akan zat besi pada ibu yang sedang hamil adalah sebanyak 27 mg di tiap harinya. Bermacam alternatif menu makanan yang bagus dikonsumsi berikut bisa Bunda coba :

1. Menu Sereal Sehat
Ingat sereal, ingat sarapan. Ya, sereal memang cocoknya untuk kebutuhan sarapan. Bagi anda yang saat ini sedang hamil, jangan pernah melupakan untuk sarapan. Nah, ada baiknya menu sarapan sarapan anda dilengkapi dengan sereal. Kenapa sereal? Karena di dalamnya kaya dengan zat besi. Akan tetapi, sebelum benar-benar membelinya, wajib memeriksa dulu label nutrisi.

2. Konsumsi Kacang-kacangan
Perlu anda tahu, bahwa di dalam secangkir tumbuhan kacang-kacangan itu mengandung sebanyak 5 mg zat besi. Selain juga protein yang tentunya begitu baik bagi masa tumbuh kembang janin di dalam tubuh.

3. Sayur Bayam nan Menyegarkan
Bayam adalah salah satu sumber makanan yang begitu kaya zat besi. Mudah didapatkan dan juga murah harganya. Di dalam satu cangkir sayur bayam ini, mengandung sebanyak 6 mg.

4.  Kedelai
Makanan yg baik untuk ibu hamil tidak bisa lepas dari kedelai. Dengan variasi menu olahannya, sebanyak setengah cangkir yang berisi kedelai mengandung sebanyak 4 mg zat besi. Juga, kedelai kaya akan protein, serat alami, dan asam amino. Lantaran banyaknya manfaat dari makan kedelai ini, sehingga ia yang paling direkomendasikan untuk dikonsumsi oleh beberapa dokter terkenal.

Baca juga:  Manfaat Antioksidan bagi Tubuh, Ternyata Bagus untuk Ibu Hamil, Yuk Disimak!

4. Makanan yang Baik untuk Ibu Hamil Muda

makanan-yang-baik-untuk-ibu-hamil-muda
Makanan yang baik untuk ibu hamil muda

Makanan yang baik untuk ibu hamil muda harus Bunda jaga selalu. Sebisa mungkin hindari menu makanan berpengawet, mengandung zat aditif dan juga zat tambahan pangan lainnya. Pada ketiganya rawan bagi kehidupan janin di dalam rahim.

Mengurangi konsumsi makanan instan/ cepat saji, goreng-gorengan dan juga minuman bersoda harus Bunda patuhi. Juga tak kalah pentingnya adalah dengan mengurangi aneka makanan berkalori tinggi. Kenapa tidak boleh? Karena rawan kena kegemukan berlebih.

Makanan yang dilarang untuk ibu hamil salah satunya adalah kafein. Jangan konsumsi kafein secara berlebih, misalnya minum coklat dan kopi, hindarilah. Karena dengan meminumnya, tekanan darah akan meningkat. Tentunya hal ini membahayakan faktor kesehatan pada ibu dan janinnya.

Makanan sehat ketika hamil memang harus dijaga, bahkan cara memasak pun tidak luput dari perhatian. Misalnya saat akan memasak daging, pastikan tingkat masaknya sempurna. Agar tidak ada kuman, atau bakteri yang masuk ke dalam perut.

Sebisa mungkin hindarilah lingkungan yang berpolusi dan penuh dengan asap rokok. Kebiasaan merokok dan atau mengkonsumsi minuman yang beralkohol, distop. Ini karena, pada kedua kebiasaan itu bisa membahayakan janin.

Jika terpaksa dan tak bisa dihindari memakan makanan yang berkemasan, perhatikanlah dengan serius label dan tanggal kadaluarsanya. Makanan yg baik untuk ibu hamil memang menjadi prioritas Bunda karena janin yang ada dalam tubuh juga harus diperhatikan.

Sebisa mungkin bagi bunda yang saat ini tengah hamil harus menghindari segala macam obat-obatan yang tanpa ada pengawasan dokter.

Kesimpulan

 makanan-ibu-hamil
makanan ibu hamil

Nah, itu dia makanan yg baik untuk ibu hamil. Kesemuanya mesti dipatuhi agar pertumbuhan si janin dapat optimal dan sehat sampai masa ia lahir ke dunia.
Jika memang ada beberapa makanan yang harus dihindari, maka patuhilah.

Buah, sayuran, dan kacang-kacangan juga baik untuk dikonsumsi untuk memenuhi asupan penting yang dibutuhkan ibu dan bayi.
Semoga dengan makan makanan yang sehat, Bunda dan si buah hati bisa terus sehat hingga nanti.

Baca juga ciri-ciri hamil seminggu, agar Bunda juga tidak terlambat mempersiapkan makanan sehat untuk ibu hamil.

Bagikan
, , , , , , ,

12 komentar untuk “Ketahui Apa Saja Makanan yg Baik Untuk Ibu Hamil!”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *